Artikel

Thursday, September 10, 2020

Hikmah Beriman Kepada Hari Akhir

    Kita Hidup di dunia bukan hanya sekedar hidup lalu mati. Akan tetapi kita akan menuju kehidupan yang kekal (abadi) yaitu akhirat. Di akhiratlah tempat manusia akan memetik amal atau hasil perbuatannya sewaktu di alam dunia. Kehidupan akhirat akan kita jalani setelah berakhirnya dunia ini atau setelah terjadinya kiamat.

Ada beberapa hikmah yang bisa kita petik dengan beriman kepada hari akhir, antar lain berikut.

1. Keyakinan kita tentang kebesaran dan kekuasaan Allah Swt akan     bertambah.
2. Kita menjadi tekun beribadah, giat bekerja dan giat belajar.
3. Selalu berusaha menambah amal shaleh.
4. Berusaha menghindari perbuatan-perbuatan yang dilarang Allah        Swt.
5. Bersikap jujur, disiplin, dan bertanggung jawab dalam melakukan     pekerjaan.
6. Tidak menunda-nunda melakukan amal kebaikan.

Beriman kepada Rasul Allah SWT

    Manusia diperintahkan untuk menyembah Allah Swt karena Allah Swt yang patut disembah. Tidak ada yang patut disembah kecuali Allah Swt. Allah Swt telah menciptakan manusia beserta alam semesta. Allah Swt juga telah memberi kenikmatan yang begitu banyak kepada manusia.
    Allah Swt mengutus para rasul untuk menyeru kepada manusia agar menyembah Allah Swt. Ketika salah satu rasul wafat dan manusia sudah rusak moralnya serta tidak mau menyembah Allah Swt, maka Allah swt segera mengutus rasul lain untuk menyeru kepada manusia agar tetap menyembah Allah Swt sampai rasul terakhir. Nabi Muhammad saw sebagai nabi dan rasul akhir zaman atau penutup para nabi dan para rasul. Artinya sesudah Nabi Muhammad saw, Allah Swt tidak mengutus nabi atau rasul lagi.
Kita harus beriman atau percaya terhadap rasul Allah Swt. Keberadaan rasul-rasul Allah Swt telah diceritakan dalam kitab suci Al-Qur'an. Rasul dan nabi yang wajib kita percayai berjumlah 25 orang.

  1. Nabi Adam a.s
  2. Nabi Idris a.s
  3. Nabi Nuh a.s
  4. Nabi Hud a.s
  5. Nabi Saleh a.s
  6. Nabi Ibrahim a.s
  7. Nabi Luth a.s
  8. Nabi Ismail a.s
  9. Nabi Ishaq a.s
  10. Nabi ya'qub a.s
  11. Nabi Yusuf a.s
  12. Nabi ayub a.s
  13. Nabi Zulkifli a.s
  14. Nabi Syu'aib a.s
  15. Nabi Musa a.s
  16. Nabi Harun a.s
  17. Nabi Daud a.s
  18. Nabi Sulaiman a.s
  19. Nabi Ilyas a.s
  20. Nabi Ilyasa a.s
  21. Nabi Yunus a.s
  22. Nabi Zakaria a.s
  23. Nabi Yahya a.s
  24. Nabi Isa a.s
  25. Nabi Muhammad saw
    Beriman kepada para rasul merupakan rukun iman yang keempat. Beriman kepada rasul-rasul Allah Swt berarti percaya dengan sungguh-sungguh bahwa rasul Allah Swt adalah orang-orang yang diutus dan ditugaskan oleh Allah Swt untuk menyampaikan ajaran atau wahyu Allah swt kepada manusia. 

Pokok Kandungan surah An-Nasr



1. Nabi Muhammad telah mencapai kemenangan yaitu berhasil             membebaskan kota Mekah dari kekuasaan kafir Quraisy.
2. Pertolongan dan kemenangan itu merupakan anugerah dari Allah        Swt.
3. Peringatan kepada manusia agar selalu ingat kepada Allah Swt.         ketika memperoleh kemenangan atau keberhasilan.

Berlindung Kepada Allah SWT



Surah an-naas berisi perintah kepada manusia. 
Perintah itu datangnya dari Allah.
Agar manusia memohon perlindungan kepada Allah.
Memohon perlindungan dari kejahatan (bisikan stan).
Bisikan setan itu berasal dari golongan jin dan manusia.
Allah adalah raja manusia.
Raja merupakan penguasa.
Raja manusia berarti penguasa manusia.
Tidak ada manusia yang bisa menandingi kekuasaan Allah.
Allah adalah raja dari segala raja.
Allah adalah sembahan manusia.
Tidak ada tuhan yang wajib disembah kecuali Allah.
Menyembah selain Allah hukumnya haram.

Mengenal Pesan Surah Al-Fatihah



1. Bismillahirrahmanirrahim
2. Alhamdulillahirabbil'alamin
3. Arrahmannirrahim
4. Malikiyaumiddin
5. Iyyakana'budu wa iyya kanastain
6. Ihdinassiratalmustaqim
7. Siratallazina an'amta 'alaihim ghairilmaghdubi 'alaihim waladdhalin

Surah Al-Fatihah terdiri dari 7 ayat.
Artinya sebagai berikut
1. Dengan nama Allah Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang.
2. Segala puji bagi Allah Tuhan seluruh alam.
3. Yang Maha Pengasih Maha Penyayang.
4. Pemilik hari pembalasan.
5. Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan hanya kepada Engkaulah kami mohon pertolongan.
6. Tunjukilah kami jalan yang lurus.
7. (yaitu) jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat                     kepadanya bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula        jalan) mereka yang sesat.

Pesan dalam surah Al-Fatihah adalah :

a. Segala puji hanyalah untuk Allah Swt.
b. kita harus bersyukur atas semua karunia Allah Swt.
c. Allah Swt Maha Pengasih dan Maha Penyayang.
d. Allah Swt merajai di hari pembalasan.
e. hanya kepada Allah Swt kita menyembah dan mohon pertolongan.
f. Kita mohon kepada Allah Swt agar ditunjukan jalan yang lurus.        Jalan yang lurus adalah jalan orang-orang yang diberi nikmat,            bukan jalan orang-orang yang sesat. 

Sunday, September 6, 2020

Partikularisme dan Ekslusivisme Kelompok

Partikularisme adalah sistem yang mengutamakan kepentingan pribadi di atas kepentingan umum. Partikularisme pada dasarnya menganut paham yang cenderung mengutamakan kepentingan pribadi dan kelompok tertentu.
Orang yang menganut paham partikularisme memiliki ciri-ciri
  • Individualis
  • Heterogen
  • Mobilitas tinggi
  • Berorientasi pada rasionalitas dan fungsi
Sementara Eklusisvisme adalah paham yang mempunyai kecenderungan untuk memisahkan diri dari masyarakat. Dalam konteks masyarakat majemuk, sikap eksklusivisme tampil dengan mengisolasi diri agar tidak bersinggungan dengan kelompok lain dikarenakan rasa loyalitas yang tinggi terhadap kelompoknya.

Thursday, September 3, 2020

Membaca Surah An-Nasr

Surah An-Nasr adalah surah dalam Al-Qur'an pada urutan ke-110. Surah An-Nasr diturunkan di Mekah tetapi digolongkan sebagai surah Madaniyah. Surah An-Nasr diturunkan setelah surah At-Taubah. Dinamakan An-Nasr diambil dari kata "Nasr" pada ayat pertama. Surah ini terdiri dari tiga ayat.

Pertolongan Allah akan datang. Karena itu, umat Islam wajib bersyukur kepada Allah Swt.

Berikut isi surat An-Nasr



Membaca Qur'an Surah An-Naas

 Al-Qur'an adalah kitab suci umat Islam
Al-Qur'an memiliki 30 juz dan 114 surah.
Surah An-Naas adalah surah yang ke 114.
Surah ini merupakan surah terakhir dalam kitab Al-Qur'an.
Surah An-Naas tergolong surah Makkiyah karena turun di Mekah.
Surah ini turun sesudah surah Al-Falaq.
Nama Surah ini diambil dari kata An-Naas yang selalu disebut di akhir ayat.
An-Naas artinya manusia
Manusia merupakan makhluk yang paling sempurna.
Pesan atau pokok-pokok isi surah An-Naas adalah perintah kepada manusia agar berlindung kepada Allah dari segala macam kejahatan yang datang ke dalam jiwa manusia dari jin dan manusia.
berikut surah isi surah An-Naas


"Dengan menyebut nama Allah Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

1. "Katakanlah, "Aku berlindung kepada Tuhan manusia".

2. "Raja manusia".

3. "Sembahan manusia".

4. "Dari kejahatan (bisikan) setan yang biasa bersembunyi".  

5. "Yang membisikan (kejahatan) ke dalam dada manusia".

6. "Dari (golongan) jin dan manusia".

Membaca Basmallah

Setiap akan memulai kegiatan kita membaca basmallah. Basmallah merupakan ayat pertama surah Al-Fatihah yaitu


بِسْمِ اللهِ الرَّحْمَانِ الرَّحِيْمِ

Artinya : "Dengan menyebut nama Allah yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang".

Basmallah sebagai kalimat tayyibah.
Setiap memulai membaca Al-Qur'an, mengucapkan basmallah. Agar kita mendapat pahala dan ridha Allah Swt. serta sebagai amal ibadah yang baik. 
Setiap muslim wajib mempelajari Al-Qur'an. Karena di dalam Al-Qur'an berisi ajaran dan tuntunan hidup ummat Muslim. Al-Qur'an merupakan wahyu Allah Swt.

Pekerjaan baik lain yang didahul;ui dengan basmallah contohnya:
Akan mandi
Akan berpakaian
Akan ke sekolah
Akan belajar

Basmallah tidak diucapkan untuk kejahatan. contohnya:
Mencuri
Berkelahi
Menipu
Menyontek 

Hikmah mengucapkan basmallah :
Dijaga oleh Allah Swt
Mendapat berkah dari Allah Swt
Mendapat ridha Allah Swt
Terhindar dari perbuatan dosa dan maksiat
Kegiatan yang dilakukan bernilai ibadah

Akibat tidak mengucap basmallah :
Tidak mendapat ridha Allah Swt
Pekerjaan tidak diberkahi Allah Swt
Mudah tergoda setan

Jadi sekarang sebelum memulai kegiatan apapun kita harus memulainya dengan mengucapkan basmallah.